TULISAN 2
2. Seorang enterpreuner apakah seorang manajer ataukah seorang pemimpin, bahaslah dari prospektif?:
Menurut saya sebaiknya menjadi pemimpin karena untuk menjadi manajer memiliki jiwa pemimpin, sehingga setiap manajer yang baik harus memilki jiwa pemimpin yang adil dan bijaksana. Untuk menjadi pemimipin bias kepada siapapun dan dimana pun orang itu berada karena seorang pemimpin itu bias mengambil keputusan yang tepat untuk dirinya maupun disekelilingnya.
a. Psikologis
Secara garis besar pemimpin dan manajer sama saja yang merupakan proses mengarahkan perilaku orang lain kearah pencapaian suatu tujuan tertentu. Pengarahan dalam hal ini berarti menyebabkan orang lain bertindak dengan cara tertentu atau mengikuti arah tertentu. Wirausahawan yang berhasil merupakan pemimpin yang berhasil memimpin para karyawannya dengan baik. Seorang pemimpin dikatakan berhasil jika percaya pada pertumbuhan yang berkesinambungan, efisiensi yang menngkat dan keberhasilan yang berkesinambungan dari perusahaan.
Maka para wirausahawan memiliki gaya kepemimpinan yang berbeda, mereka mengembangkan gaya kepemimipinan mereka sendiri sesuai dengan karakter mereka dalam mengajukan perusahaannya.
b. Organisasi
Dalam organisasi manajer memberikan tanggapan terhadap lingkungan ekstern, baik melalui usaha untuk mempengaruhi lingkungan ekstern secara meluas dan peramalan serta penyesuaian dengan kecenderungan lingkungan ekstern mikro juga perencanaan,perancangan organisasi dan lingkungan.
Adapun perilaku pemimpin menyangkut dua bidang utama :
a. Berorientasi pada tugas yang menetapkan sasaran, merencanakan dan mencapai sasaran
b. Berorientasi pada orang yang memotivasi dan membina hubungan manusiawi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar